Resep Cireng Bandung Lengkap

Resep Cireng Bandung - Bandung memang layak dikatakan sebagai kota kuliner. Betapa tidak, ibukota Jawa Barat ini memiliki berbagai macam makanan khas yang kaya akan cita rasa, seperti yang akan kita bahas pada kesempatan kali ini yaitu, cireng Bandung.

Cireng adalah tepung aci atau bisa disebut juga tepung kanji yang di goreng dan merupakan jenis aneka gorengan khas sunda. Selain variasi bentuk, cireng juga dapat divariasikan dengan kombinasi isi dan rasa, seperti penggunaan daging ayam, sapi, sosis, baso, hingga keju dan ayam teriyaki atau dicelup dengan sambal kacang.

Bahkan inovasi tidak hanya secara rasa namun bentuk, contohnya adalah cimol. Sekarang Cireng tidak hanya terdapat di Priangan saja, tetapi sudah menyebar ke hampir seluruh penjur Nusantara. Cireng yang dulu pada umumnya dijual oleh pedagang yang menaiki dengan peralatan membuat Cireng di bagian belakang sepedanya, bahkan telah tersedia online. Sudah pernah pernahkan Anda mencoba resep cireng Bandung? Jika belum, Anda patut mencobanya. Karena memiliki rasa yang sangat enak dan khas.

Resep Cireng Bandung

Resep Cireng Bandung


Bahan-bahan:
  • 1/2 kilogram tepung kanji
  • 5 sendok makan tepung terigu
  • 2 sendok teh merica bubuk
  • 4 siung bawang putih
  • Bahan isi cireng (keju, kornet, sosis, baso, daging ayam atau sapi)
  • 400 mililiter air
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng
  • Daun bawang

Cara Membuat Cireng Isi Bandung

  1. Haluskan bawang putih dan iris halus daun bawang.
  2. Aduk tepung kanji dengan tepung terigu, air, merica, dan garam hingga rata.
  3. Masukan bawang putih dan daun bawang yang sudah dihaluskan tadi.
  4. Ambil sedikit adonan cireng lalu bentuk menjadi bulat atau bentuk lain sesuai selera sobat.
  5. Resep cireng Bandung berikutnya adalah isi cireng dengan keju, kornet, sosis, baso, daging ayam atau sapi.
  6. Goreng cireng sampai warna matang.
  7. Cireng isi bandung siap dihidangkan.
Bagaimana, mudah bukan membuat makanan cireng Bandung? Makanan yang satu ini kelezatannya memang luar biasa, cireng telah membuktikkan bahwa kuliner nusantara itu kaya dan lezat. Demikianlah informasi yang bisa Espilen Blog sampaikan kali ini mengenai Resep Cireng Bandung lengkap. Semoga resep diatas dapat menjadi referensi menu makanan Anda hari ini. Mari cintai kuliner nusantara.